Postingan

Menampilkan postingan dari April, 2023

Berbagai Pandangan Tentang Qodho Orang Sakit dan Pingsan atau Koma

Pingsan hampir sama dengan koma, sama-sama tidak sadarkan diri maka insyaallah berikut penjelasanya Ketika ada yang pingsan, apakah ia punya kewajiban untuk shalat ketika ia sadar? Bagaimana jika pingsannya sampai beberapa hari? Begitu pula bagaimana jika seseorang tak sadarkan diri karena pengaruh bius, apakah statusnya sama? Berikut kita akan melihat penjelasan para ulama Jika seseorang hilang kesadaran bukan karena pilihannya sendiri seperti karena pingsan atau kecelakaan, lantas ia luput dari beberapa shalat, maka sebagian ulama berpendapat: (1) Ada Qodho.  Sebagian ulama berpendapat bahwa tetap ada qodho’ (kewajiban mengganti shalat yang luput). Pendapat pertama ini dipegang oleh madzhab Hambali. Dalam madzhab Hambali dibedakan antara gila dan pingsan. Orang yang gila tidak ada qodho’ ketika luput dari shalat. Sedangkan bagi orang yang pingsan tetap wajib qodho’ karena umumnya pingsan tidak dalam waktu lama. Ada sebuah riwayat dari ‘Ammar ketika ia pingsan dan tidak sadarkan d...

Idul Fitri Munggaran

IDULFITRI _MUNGGARAN Dinn Wahyudin    Madinah _titimangsa_ 1 Syawal tahun ke-2 Hijriyah. Atau bersamaan dengan tahun 624 Masehi, lebih dari 1399 tahun yang lalu. Itulah perayaan Hari Idul Fitri _munggaran_ (pertama kali) yang dilakukan Rasululloh SAW beserta para sahabat kaum muslimin di Masjid Nabawi Kota Madinah. _Allahhu akbar, Allahu akbar, Allahu akbar. La illaha illallahu akbar. Allahu akbar wa lillahil hamdu._ Lafal takbir bergema diucapkan segenap kaum muslimin yang untuk pertama kalinya mengawali Perayaan hari Besar Idul Fitri pada tahun ke 2 Hijriyah.     Perayaan Idul Fitri _munggaran_ ini, merupakan momentum penting bagi perkembangan Islam selanjutnya. Awal mula dilaksanakan hari Raya Idul Fitri 2 Syawal tahun ke- 2 Hijriyah bertepatan dengan kemenangan kaum Muslimin dalam Perang Badar. Kemenangan ini menjadi tonggak sejarah awal kebangkitan kaum Muslimin untuk terus menjayakan Islam. Perayaan Idul Fitri pertama ini dilaksanakan hanya berselang seb...